Kamis, 01 Juli 2010

OSENG BUNGA PEPAYA

Bunga pepaya adalah menu favorit saya. Berikut adalah menu yang saya coba sendiri tapi dijamin yummiiiiiiii...

250 GR/3 GENGGAM KUNCUP BUNGA PEPAYA
5 SIUNG BAWANG MERAH(rajang halus)
7 SIUNG BAWANG PUTIH(rajang halus)
2 CM LENGKUAS (keprek)
3 CABAI MERAH(potong tipis serong)
8 CABAI RAWIT(potong serong)
GARAM
GULA
PENYEDAP RASA (OPTIONAL)

CARA MEMASAK
1. rebus bunga pepaya dengan garam untuk menghilangkan pahitnya. setelah layu tiriskan cuci dengan air dingin dan remas hingga kasat.
2 tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum masukkan lengkuas, baru bunga pepaya
3. setelah beberapa saat baru masukkan cabai, garam gula dan penyedap.
4. Rasakan hingga pas di lidah anda.
JANGAN TERLALU LAMA MENUMIS KARENA RASANYA AKAN HAMBAR DAN BENTUKNYA MENJADI TIDAK MENARIK. SELAMAT MENCOBA.....